SERUMPUN RADIO - Hujan
yang mengguyur batam belakangan ini menimbulkan banjir di beberapa tempat di
kota Batam. Menanggapi perihal banjir ini, Walikota Batam Ahmad Dahlan
mengatakan hal tersebut dikarenakan sarana infrastruktur di Batam yang
tidak sebanding
dengan drainase yang ada.
Selain itu, maraknya aktifitas cut and fill untuk pembangunan, yang
kerap kali membuat saluran drainase tersumbat juga menjadi faktor
pendukung terjadinya banjir.
“Daerah seperti Batam ini tidak mungkin terhindar dari banjir, karena
Batam dalam tahap pembangunan. Juga banyak dilakukan aktifitas cut and
fill untuk pembangunan, dimana bila pembangunan terus digalakkan,
sementara daya tampung aliran air semakin menyempit
dan mengalami pendangkalan karena endapan tentu akan banjir,"kata
Dahlan.
Dahlan juga menambahkan, pembangunan yang dilakukan ini harus jelas
persyaratannya. Selain masalah pengawasan, para pengusaha yang membangun
harus memperhatikan masalah yang akan timbul seperti banjir. Ia
mengharapkan agar para pengusaha tersebut bersedia membangunan
drainase di kawasan pembangunan, supaya tidak terjadi banjir.
"Saya harap para pengusaha yang membangun bisa lebih peduli terhadap
lingkungannya. Tentunya bila membangun alangkah baiknya bila membangun
drainase di kawasan pembangunan juga, untuk mengantisipasi terjadinya
banjir," katanya.
Disinggung masalah grand desain atau masterplan pembangunan drainase,
Dahlan mengatakan bahwa pihaknya akan secepatnya menyelesaikannya, yang
mana saat ini masih terus dilakukan yang rencananya akan dibuat secara
parsial atau perkawasan.
"Kita akan terus kejar, karena memang perlu dibikin grand design ini,
walaupun tidak secara keseluruhan, paling tidak per-zona secara parsial
atau perkawasan. Walaupun ada kendala-kendala, seperti bangunan-bangunan
baru, dan sebagainya. Kita akan terus berusaha,"
terang Dahlan. (DIT)
Home
»
News
» AHMAD DAHLAN :PENYEBAB BANJIR AKIBAT SARANA INFRASTRUKTUR TIDAK SEBANDING DENGAN DRAINASE
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar: