Pengiriman ini menggunakan kendaraan yang di gunakan 1 (satu) unit truk dengan No Polisi BP 9098 KU.
Setibanya di Kantor KPU Kabupaten Karimun, Jl. Jenderal Sudirman Kecamatan Tebing, logistik tersebut diterima langsung oleh staf KPU. Proses distribusi ini berlangsung aman dan lancar.
Beberapa item logistik yang diterima dalam pengiriman ini meliputi alat kelengkapan TPS :
1. Paku untuk mencoblos : 1.704 buah.
2. Bantalan alat coblos : 1.704 buah.
3. Tali / Benang pengikat (panjang 1 m) : 1.704 buah.
4. Karet pengikat surat suara : 15.950 buah.
5. Lem perekat : 426 botol.
6. Kantong plastik slonsong : 426 buah.
7. Kantong Plastik Zipolok : 436 buah.
8. Balpoin : 2.982 buah.
9. Spidol Kecil : 2.556 buah.
- Dijadikan dalam 426 kantong plastik sedang.
ALAT KELENGKAPAN PPS :
1. Lem perekat : 71 buah.
2. Bolpoin : 142 buah.
3. Kantong plastik kecil : 71 buah.
- Dijadikan dalam 1 kotak.
ALAT KELENGKAPAN PPK :
1. Lem Perekat : 71 buah.
2. Bolpoin : 142 buah.
3. Spidol Kecil : 71 buah.
- Dijadikan 14 kantong.
ALAT KELENGKAPAN KPU :
1. Karet : 18.802 buah.
2. Plastik besar : 852 buah.
3. Plastik sedang : 426 buah.
4. Plastik kecil : 852 buah.
- Dijadikan dalam 5 pack.
Staf KPU Kabupaten Karimun akan melakukan pengecekan untuk memastikan kondisi logistik dalam keadaan baik. Jika ditemukan adanya kerusakan atau kekurangan, KPU akan segera mengadakan kembali logistik yang dibutuhkan.
Sekira pukul 10.25 Wib Logistik Pemilu berupa alat kelengkapan TPS dibawa masuk ke Gudang Logistik KPU Karimun untuk disimpan dan kemudian dilakukan pengecekan langsung oleh Staf KPU dan disaksikan oleh Pihak Bawaslu.
Seluruh rangkaian kegiatan distribusi logistik ini selesai pada pukul 10.50 Wib dan berjalan aman serta lancar. Monitoring dari Polres Karimun terhadap kesiapan logistik Pilkada akan terus dilakukan guna memastikan kelancaran proses pemilihan mendatang.
Dengan pengawasan ketat dan prosedur yang tepat, KPU Kabupaten Karimun berkomitmen untuk memastikan segala persiapan Pilkada berjalan sesuai jadwal dan standar yang ditetapkan. (Muslim Piliang)
Tidak ada komentar: