SERUMPUN FM-Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Batam
sekaligus Sekretaris Daerah Kota Batam membuka secara resmi kegiatan Geladian
Pimpinan Regu dan Pimpinan Sangga di Bukit Senimba Kota Batam, Jumat
(31/01/2025). Jefridin mengapresiasi Kwartir Ranting (Kwarran) Sagulung yang
telah menyelenggarakan kegiatan Geladian Pimpinan Regu dan Pimpinan Sangga ini.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan pimpinan-pimpinan sangga dan
regu yang berkompeten. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menambah wawasan
peserta didik tentang kepramukaan. Serta melahirkan pramuka-pramuka yang berjiwa
besar dan bermanfaat di masa yang akan datang,” ujarnya selaku Inspektur
Upacara.
Ia menyampaikan berkemah sebagai tempat untuk melatih peserta Pramuka
dalam mengaplikasikan keterampilan bertahan hidup dan menghadapi situasi yang
menantang. Karena peserta didik akan belajar membangun tenda, membuat api
unggun, dan memasak makanan dengan peralatan yang terbatas.
“Kepala Kakak Pembina dan panitia, saya harap agar dapat mengawasi
adik-adiknya selama kemah berlangsung. Awasi setiap kegiatan yang akan dilaksanakan
oleh peserta didik, termasuk saat mereka memasak makannya,” tuturnya.
Selain itu kegiatan berkemah juga memupuk Kemandirian dan disiplin
peserta didik. Berkemah menempatkan anggota Pramuka dalam situasi di mana
mereka harus merasa bertanggung jawab untuk diri sendiri dan rekan-rekan
mereka. Peserta Pramuka akan belajar menghadapi berbagai situasi dengan
kemandirian dan kedisiplinan yang tinggi, seperti bangun pagi, menjaga
kebersihan, mengatur waktu, dan menyelesaikan tugas regu secara efektif.
“Mengingat cuaca sering turun hujan Kakak harap adik-adik dapat menjaga Kesehatan. Apabila seragam kalian basah, silahkan berganti pakaian agar tidak sakit. Tolong ini menjadi perhatian bagi seluruh Kakak Pramuka dan panitia kegiatan ini,” pesannya (diskominfo batam)
Tidak ada komentar: